.
Home » , , , , » Naskah MoU Pemkab Kepulauan Mentawai Dengan UBH Ditandatangani

Naskah MoU Pemkab Kepulauan Mentawai Dengan UBH Ditandatangani

Ditulih Unknown pado hari Jumat, 21 September 2012 | 16.55


Naskah MoU Pemkab Kepulauan Mentawai Dengan UBH Ditandatangani
padang-today | Guna meningkatkan SDM yang dalam bidang Pendidikan, Pemkab Kepulauan Mentawai kembali menandatangani MOU dengan Universitas Bung Hatta di ruangan sidang Rektor UBH Kampus I Ulak Karang, Jumat (21/9) yang juga dihadiri oleh Ketua DPRD Mentawai Hendri Ori Satoko dan perwakilan Dinas Pendidikan Mentawai Besli. Penandatanganan naskah MOU ini merupakan program Pemkab Kepulauan Mentawai untuk membangun Mentawai dengan meningkatkan Sumber Daya Manusia melalui dunia Pendidikan, karena saat ini Kepulauan memang sangat membutuhkan tenaga terampil dan berpendidikan.

Bupati Kepulauan Mentawai Yudas Sabaggalet mengatakan 34 % tingkat pendidikan masyarakat Mentawai tidak tamat Sekolah Dasar, dari 2600 PNS maupun Tenaga Guru 45 % diantaranya tingkat pendidikannya hanya tamat SMA. melihat hal tersebut Pemkab Kepulauan Mentawai mengambil kebijakan dengan memberi beasiswa kepada tamatan SMA yang berprestasi untuk melanjutkan ke jenjang perguruan tinggi, biaya pendidikan selama mereka menempuh pendidikan diperguruan tinggi akan ditanggung penuh oleh Pemkab Kepulauan Mentawai,"ungkapnya, Jumat (21/9).

sementara itu, Ketua DPRD Kep.Mentawai  Hendri Ori Satoko dalam sambutannya menambahkan, pihaknya telah mengangarkan 20 % anggaran untuk sektor pendidikan, Saat ini sudah ada sekitar 200 orang putra/putri Mentawai yang melanjutkan pendidikan ke berbagai perguruan tinggi yang ada, baik di Sumatera Barat sendiri maupun yang di Pulau Jawa, baik yang mandiri maupun yang di biayai Pemda.

Senada,Rektor Universitas Bung Hatta Hafrijal Syandri, Universitas bung Hatta tetap akan komit memberi pelayanan bidang pendidikan untuk meningkatkan kualitas generasi muda asal daerah seperti Kepulauan Mentawai, saat ini di Universitas Bung Hatta ada sekitar 50 mahasiswa UBH yang berasal dari Mentawai, dan untuk TA 2012/2013 ini, 40 orang yang di biayai oleh Pemkab Kepulauan Mentawai.

"Peluang Generasi Muda asal Kepulauan Mentawai untuk melanjutkan pendidikan di Universitas Bung Hatta sangat tinggi, apalagi Pemkab Kepulauan Mentawai mendukung penuh program beasiswa berprestasi guna meningkatkan Kualitas SDM,"tutur nya.
Share this article :
Komentar
0 Komentar

0 komentar :

Posting Komentar

.